Assalamualaikum broo, kembali lagi bersama gw Ariq di blog ku yang kecil ini… hehe
Post ini bukan seperti perkenalan lagi tapi lebih ke menjelaskan aja serba-serbi kenapa punya Blog? dan pemindahan nama domain blog ini ke naufal.web.id
Dengan mempunyai blog menjadikan sarana bagi gw sebagai jurnal-catatan momen-momen penting dalam hidup, layaknya Kozuki Oden (jika kamu nonton serial anime One Piece) yang menulis jurnal dalam hidupnya.
Dengan menulis jurnal, Kozuki Oden bisa mencatat momen momen penting dalam hidupnya, seperti
- Ketika pergi dari pulau Wano (yang selama ini dia tinggal) lalu bergabung dengan kapal bajak laut
- Momen peperangan bajak laut yang terjadi (Bajak laut Roger vs Shirohige)
- Mencatat bagaimana bisa pergi ke pulau terakhir, yakni pulau Raftel
pun dengan jurnal dia, Yamato (anak perempuan dari Kaido) memotivasi dirinya sendiri untuk membebaskan pulau wano dari penjajah yakni Ayahnya sendiri wkwk (Kaido), dan berpura-pura seolah olah dia seperti Kozuki Oden dikarenakan membaca jurnalnya.
Ada juga Youtuber terkenal, artis, penulis buku yang terkenal yakni bang Raditya Dika, sebelumnya dia blogger menulis blog kambingjantan.com lho.. Lalu sukses menulis buku, hingga menjadi sutradara film.